JAWA TIMUR

Kades Magetan yang Viral Beri Maskawin Seluruh Harta Kini Ditagih Utang

Sugeng Harianto – detikJatim
Rabu, 13 Mar 2024 15:34 WIB

Magetan – Kisah Kades Simbatan, Kecamatan Nguntoronadi, Magetan Nur Hidayat yang menikah lagi dengan maskawin seluruh hartanya memasuki babak baru. Usai menikah dan viral, pria berusia 58 tahun itu justru ditagih utang.
Sang penagih utang secara lantang bersuara dalam komentar sebuah video di akun TikTok @sugenginfo. Video itu sudah dilihat lebih dari 118 ribu penonton dan mendapatkan ratusan komentar.

Ada salah satu akun yang menyebut akan menagih utang kepada Nur Hidayat. Komentar ini ditulis pemilik akun TikTok @Arabolshop.

Dalam komentarnya, ia seolah bertanya kepada admin yang mengunggah video kades viral. Pertanyaan ini seputar utang.

“Brarti aku berhak nagih utang ke istrinya ya min,” tulis akun @Arabolshop dalam postingan yang dilihat detikJatim, Rabu (13/3/2024).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *