BERANDA

Polisi Dalami Dugaan Pelaku Lain di Kasus Bos Ruko Dicor di Jaktim

Rizky Adha Mahendra – detikNews
Kamis, 27 Feb 2025 10:24 WIB

Jakarta – Polisi masih melakukan penyelidikan kasus pria berinisial JS yang dibunuh lalu mayatnya dicor di rumah toko (ruko) miliknya di Rawamangun, Jakarta Timur (Jaktim). Saat ini polisi telah mengamankan seorang terduga pelaku, yaitu ZA (35).
“Untuk sementara ini hanya satu yaitu terduga pelaku, dan karyawan lain karena sudah mogok kerja, sampai saat ini masih belum,” kata Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Nicolas Ary Lilipaly, dikutip Kamis (27/2/2025).

Nicolas mengatakan tak menutup kemungkinan adanya pelaku lain. Saat ini, pihaknya masih melakukan pengembangan termasuk saksi lain.

“Karena kita melacaknya dari HP (handphone) dan rekening yang memang diambil oleh terduga pelaku. Untuk pelaku dan saksi lain masih dalam pengembangan,” ungkapnya.

Dicor Setelah 2 Hari Tewas

Sebelumnya, pria berinisial JS dibunuh lalu mayatnya dicor di rumah toko (ruko) miliknya di Rawamangun, Pulogadung, Jakarta Timur (Jaktim). Korban diketahui dicor setelah dua hari meninggal dunia.

Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Nicolas Ary Lilipaly mengatakan korban dibunuh pada Minggu (16/2). Pelaku yang merupakan kuli bangunan itu kemudian sempat panik dan membiarkan jenazahnya selama dua hari.

“Setelah korban dipukul, ditimpahi oleh batu bagian kepala dan akhirnya meninggal. Dan tanggal 18 terduga pelaku memastikan korban meninggal dan terduga pelaku panik,” kata Nicolas.

Saat itu, kondisi jenazah korban sudah mulai membusuk dan dikerubungi lalat. Pelaku berinisial ZA (35) kemudian menyeret korban dan menaruhnya di saluran air lalu dicor olehnya.

“Selanjutnya terduga pelaku menyeret korban dan dilakukan ditaruh di saluran air, dan ditutup dengan semen dan batu bata yang ada,” jelasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *