EKBIS

Kabar Baik! Harga Beras Ada Tanda-tanda Mulai Turun Nih Bun

Anisa Indraini – detikFinance
Jumat, 01 Des 2023 13:21 WIB

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan tanda-tanda harga beras akan mulai melandai dalam beberapa waktu ke depan. Hal itu terlihat dari tekanan inflasi beras yang semakin menurun di level 0,43% pada November 2023.
Deputi Bidang Neraca dan Analisis Statistik BPS, Moh Edy Mahmud mengatakan jumlah kota yang mengalami inflasi beras sudah turun pada November 2023 di mana 59 kota mengalami inflasi, 21 kota deflasi dan 10 kota stabil.

“Kondisi tersebut sejalan dengan kondisi yang terjadi pada inflasi beras akhir tahun 2022, di mana pada November tahun lalu tekanan inflasi beras melemah dibandingkan dengan bulan sebelumnya,” kata Edy dalam konferensi pers, Jumat (1/12/2023).

Berdasarkan data BPS, harga gabah di tingkat petani telah mengalami penurunan secara bulanan. Harga gabah kering panen (GKP) turun 1,94% dan harga gabah kering giling (GKG) turun 1,45%, meskipun masih mengalami kenaikan secara tahunan masing-masing 24,46% dan 31,22%.

Di tingkat penggilingan pada November 2023 juga sudah turun 0,50% secara bulanan. Meski begitu, harga beras tercatat masih mengalami kenaikan di tingkat grosir dan pengecer masing-masing 0,49% dan 0,43% secara bulanan, serta naik 21,50% dan 19,20% secara tahunan.

Edy memperkirakan harga yang sudah mulai turun di tingkat petani dan penggilingan dalam beberapa waktu ke depan bisa mulai dirasakan juga di tingkat grosir hingga pengecer. Apalagi beberapa wilayah penghasil gabah atau padi disebut sudah mulai memasuki panen.

“Kalau melihat dari tren produksi padi nasional ini akan terjadi peningkatan produksi sekitar Januari-Maret tahun depan. Jika produksi ini mampu mencukupi kebutuhan, maka kemungkinan harga beras dapat dikendalikan,” ucapnya.

Ditambah pemerintah telah merealisasikan impor beras untuk membanjiri pasokan dan bantuan pangan. Hal ini secara tidak langsung disebut bisa menahan laju inflasi beras dan menciptakan efek psikologis tentang stabilisasi harga beras.

“Tentunya dengan kebijakan pemerintah tentang tata niaga beras dan penyediaan beras mungkin akan sedikit mengurangi kenaikan beras pada tahun depan,” pungkas Edy.

(aid/das)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *